Pasang Iklan PPC di Blog, Merugikan atau Menguntungkan?

Pasang Iklan PPC di Blog, Merugikan atau Menguntungkan? Hi all, jumpa lagi dengan saya di Blog Cara Ririn. Kali ini saya tidak akan membahas mengenai Tips ataupun Tutorial Blogspot, melainkan akan membahas tentang hasil review saya terkait dengan bisnis online di internet, lebih spesifiknya bisnis online Pay Per Click (PPC).

What is PPC? adalah salah satu cara untuk mendapatkan penghasilan dari konten online yang ada di blog/web kita. Sistem yang diberlakukan adalah dibayar setiap klik iklan valid. Jadi, intinya apabila anda berpartisipasi dalam bisnis online PPC, maka anda harus mendaftarkan diri dan blog anda di situs penyedia PPC. Setelah itu, anda perlu memasang script iklan PPC di blog/web anda. Setiap kali ada pengunjung blog yang mengklik iklan anda, maka anda akan memperoleh penghasilan. Dan apabila jumlah penghasilan yang dikumpulkan anda sudah mencapai batas tertentu, anda akan dibayar oleh situs PPC.

Di internet, ada banyak sekali situs PPC. Sistem yang diberlakukan hampir sama. Yang berbeda pada ketentuan, besaran pembayaran, minimal payout, dan lain sebagainya. Situs PPC yang paling digemari oleh webmaster (pengelola blog) antara lain PPC Google AdSense, KlikSaya, IdBlogNetwork, Chitika, dan masih banyak lagi.
Pasang Iklan PPC di Blog, Merugikan atau Menguntungkan?
Image by carabelajarbisnisonline.org
Mungkin sebagian dari anda kini ada yang berpartisipasi dalam bisnis online PPC. Sebagian yang lain mungkin belum. Dan mungkin sebagian lagi nggak mau tau tentang bisnis PPC. Saya kira hal itu tidak jadi masalah, karena memang tujuan ngeblog diantara kita tidak sama.

Kembali ke topik bahasan bahwasanya kini sudah banyak sekali para pengelola blog yang berpartisipasi dalam program PPC. Dengan harapan bisa mendapatkan uang dari blog yang mereka kelola. Namun, kita juga perlu berfikir secara komprehensif. Apakah situs PPC ini benar-benar bisa memberikan penghasilan? Apakah anda akan rugi ataukah untung jika pasang iklan PPC di blog? Dan bagaimana konsekuensinya jika anda berpartisipasi dalam bisnis PPC?

Setelah sebelumnya saya membahas tentang Mengapa Komentar Blog itu Penting? Dalam kesempatan kali ini saya akan membahas tentang keuntungan dan kerugian memasang iklan PPC di blog website Berikut adalah uraiannya.

Pasang Iklan PPC di Blog, Merugikan atau Menguntungkan?

Iklan PPC Bisa Merugikan Jika...
1. Belum sempat payout malah di banned
Ini yang sering terjadi. Berbulan-bulan ngeblog untuk mendapatkan uang dari blog dengan berpartisipasi pada bisnis PPC, dan ketika akan mendekati payout, malah di banned oleh situs penyedian PPC secara sepihak. Ini biasanya terjadi karena kesalahan publisher yang tidak mentaati peraturan yang berlaku. Alhasil uang yang dikumpukan berbulan-bulan lenyap seketika. Untuk itu, pastikan apabila anda mengikuti program PPC, anda harus mematuhi ketentuan yang berlaku, supaya akun anda aman dan terhindar dari banned.

2. Sistem bagi hasil
Apabila trafik blog/web anda tinggi, mungkin anda bisa dikatakan rugi jika monetasi blog anda dengan situs PPC. Kok bisa? ya bisa aja karena sistem yang diberlakukan dalam bisnis PPC adalah sistem bagi hasil. Biasanya 50% untuk pihak situs PPC dan 50% untuk pihak publisher. Jadi, misalkan harga klik per iklan Rp 10.000, maka anda hanya akan memperoleh Rp 5.000. Yang Rp 5.000 lagi untuk situs PPC.

Padahal, apabila sebagian space di blog anda di sewakan kepada advertiser lain, maka anda akan memperoleh bayaran sepenuhnya. Dan itu dibayar di muka, bukan di akhir seperti ketentuan yang berlaku pada situs PPC.

3. Syarat dan ketentuan yang ketat
Anda akan selalu terkait dengan Term Of Service (TOS) situs PPC yang mana aturannya bisa dibilang cukup ketat. Anda tidak bisa bebas untuk membuat konten/artikel di blog anda, karena ada betasan-batasan tertentu yang tidak diperbolehkan oleh situs PPC. Selain itu, anda tidak boleh mengklik iklan anda sendiri, dan juga tidak boleh mengoptimasi blog web anda secara berlebihan. Karena hal itu sangat berisiko bagi akun PPC anda.

4. Mempengaruhi loading blog dan performa blog
Banyak iklan PPC yang sangat mempengaruhi loading blog. Yakni loading blog menjadi berat setelah script iklan PPC dipasang di blog. Hal itu sangat merugikan anda dan juga pemirsa blog anda. Selain itu yang tak kalah penting adalah tampilan atau materi iklan sepenuhnya diatur oleh pihak situs PPC. Sehingga terkadang iklan yang ditampilkan pun kurang menarik dan juga mengganggu kenyamanan pengunjung.

Iklan PPC Bisa Menguntungkan Jika...
1. Tiap bulan bisa payout
Setiap bulan bisa memperoleh bayaran dari situs PPC merupakan ekspektasi setiap orang yang berpartisipasi dalam bisnis PPC. Siapa sih yang tidak suka kalau dapat gajian bulanan dari internet? Saya yakin pasti anda akan merasa bahagia. Namun, untuk bisa sukses dari bisnis PPC ternyata tidak mudah jika trafik blog/web kita rendah.

2. Tidak perlu mencari advertiser
Ada keuntungan tersendiri jika anda bisa pasang iklan PPC di blog. Yakni anda tidak perlu susah payah untuk mendapatkan pengiklan, karena iklan sepenuhnya sudah diatur oleh pihak PPC. Meskipun trafik blog anda rendah, pasti selalu ada iklan di blog anda. Beda halnya jika anda buka lapak iklan sendiri. Anda perlu meningkatkan jumlah trafik terlebih dahulu dan juga ranking blog anda agar para pengiklan bersedia memasang iklan mereka di blog anda.

3. Passive income
Bisnis online PPC termasuk bisnis yang santai untuk dilakuan. Selain gratis juga mudah untuk dipraktekkan. Anda hanya perlu membuat akun di situs PPC dan pasang iklan mereka di blog anda. Tugas anda hanya mengelola blog dengan cara menyajikan artikel/postingan yang menarik dan bermanfaat untuk orang lain. Uang akan mengalir dengan sendirinya. Beda halnya jika anda menyewakan lapak iklan di blog kepada para advertiser. Anda perlu meningkatkan jumlah pengunjung terlebih dahulu agar mereka (advertiser) mau pasang iklan di blog/web anda.

4. Usaha sampingan
Saya tidak merekomendasikan bahwa bisnis PPC untuk pekerjaan utama anda karena alasan ketidakpastian tersebut. Karena sewaktu-waktu anda bisa dinonaktifkan secara sepihak oleh situs PPC. Anda ibarat karyawan. Oleh karena itu, anda perlu mematuhi syarat dan ketentuan yang berlaku pada situs penyedia PPC. Saran saya, jadikan bisnis PPC sebagai usaha sampingan. Lebih baik prioritaskan pekerjaan anda di dunia offline.

Demikian review sederhana dari saya tentang bisnis online yang berjudul Pasang Iklan PPC di Blog, Merugikan atau Menguntungkan? Semoga dapat bermanfaat untuk kita semua. Jangan lupa baca juga artikel saya terdahulu tentang Mengelola Banyak Blog, Efektifkah?. Kurang lebihnya saya mohon maaf. Terimakasih banyak atas atensinya.
Share artikel ke: Facebook Twitter Google+

77 komentar:

Mas Marnes said...

Penjelasan yang cukup mendetail banget mba' jadi sekarang sudah punya gambaran manakala memutuskan untuk mengikuti program PPC. Untuk PPC lokal saya sendiri sudah mendaftar di beberapa PPC hanya saja saya belum pernah merasakan payout hehehe :D maklum blognya masih minim visitor so, kemungkinan untuk mendapatkan klik unique sangat susah. Cuma sekedar penasaran dan ikut-ikutan aja jadinya. Terimakasih banyak atas penjelasanya dan pencerahannya... :)

Unknown said...

Ternyata memasang iklan ppc di blog mempunyai banyak keuntungan dan kerugian ya mbk

Unknown said...

Super sekali penjelasan mbak ririn ini :) , saya sedikit mengerti dan menyimak hehe :) makasih mbak ririn kualitar artikelnya mantap dan bermanfaat. *gagal pertamax*

Unknown said...
This comment has been removed by a blog administrator.
Masnady said...

mungkin yang sering terjadi adalah mempengaruhi loading blog kali ya mbak.. apalgi iklannya berbentuk banner atau gambar yang agak besar, seperti di blog saya.. hehehe.. sebenernya saya juga mau ngurusin itu, tapi karena saya masih via hp, agak susah utak atiknya mbak... jadi tak biarin dulu deh.. hehehehe

Unknown said...

kalau menurut saya, yang merugikan adalah loading blog menjadi lama karena saya juga merasakan sendiri. Saya ingin menawari mbak ririn untuk bekerjasama dalam pembuatan blog, website. Tapi ide saya masih belum nemu yang paling pas. haha

Unknown said...

betul sekal gan info2 di atas...

Unknown said...

mencerahkan sekali artikelnya ^_^

Indra Kusuma Sejati said...

Saya mungkin salah seorang yang suka melakukan eksperimen secara pribadi Mba tentang hal ini, dan memang benar, banyak yang blogger yang menjadi korban dari kepentingan bisis ini oleh para oknum dengan tanpa disadari blog akan lambat, dan bila kalau sudah loading cepat dan mereka menadapat keuntungan banyak yang di putus dengan alasan bla. bla,,bla,,,,
he,,, he,, he,,,


Salam,

Unknown said...

Kalo ada Untung pasti ada Rugi mbakkk hihi :D
Makasii nih mbakk atas Penjelasannya dan Emang temen saya juga pernah bilang sii Kalo masang Iklan ppc itu bisa Memberatkan Blogg dan Sekarang Mbak Ririn Ngelelasin Tentang Kerugian + Keuntungannya Beuhh Pas Bangett Pokoknya hehe Makasiii yah Mbakk makasii :D

Anonymous said...

Saya juga lagi mencoba daftar kliksaya mbak :D dulu sih sudah pernah daftar adsense, ehh malah ngilang dijalan

Senyum syukur said...

saya pernah daftar, tapi msaih di tolak..

Unknown said...

Analisis yang bagus sekali mbak.
Menurut saya, semakin tinggi ToS pada PPC, itu menandakan hadiah dari PPC itu juga besar. Kalau masalah dibanned secara sepihak tidak murni karena kesalahan publisher. Terkadang, pihak PPC itu menipu kita (SCAM).
Sistemnya memang bagi hasil, tapi menurut saya kalau 50-50 itu sudah sangat bagus mbak. Cuma mana ada yang bisa sebaik itu, saya yakin pihak PPC akan mengambil prosentase 70-30. Karena bagaimana pun mereka juga butuh dana yang besar untuk mengelola jaringannya.

Memang lebih bagus jika kita sewakan sendiri, pembayaran jelas dan selalu di muka...tapi caranya itu yg susah.
Kalau blognya mbak ririn mungkin sudah bisa menyewakan lapak, secara gitu alexanya sudah angka 61.993
Kereen

Unknown said...

merupakan satu kebiasaan di mana akan adanya keuntungan dan kerugian.. jadi, kita seharusnya bijak dalam menguruskannya. Rezeki itu kan ada di mana-mana ya mbak :)

Claresta said...

Menurut saya yang paling kecut yang pertama itu mbak Eka, yaitu belum sempat payout sudah dibanned, hohoho ^_^
Mudah2an bisa tiap bulan payout ya mbak, agar tdk sia2 jerih payah ini...

AbdurahmanBW said...

iya pengalaman saya pernah kena bannet oleh SITTI

Unknown said...

iya kalau mau untug sih menurut saya itu tergantung si pemilik blognya harus pintar cari akal2 lan.

Anonymous said...

Ijin nyimak saya Mbak Rin.. kebetulan saya kurang paham
Dengan Iklan PPC, Jadi untung rugi nya, belum begitu di pahami
Dengan baca artikel ini mudah-mudahan jadi mengerti

Kang Ucup said...

kalau menurut saya nih...lebih banyak untungnya daripada kerugiannya. dan saya yakin mbak ririn juga sependapat dengan saya. buktinya di blog mbak ririn juga ada iklannya :)

dunia maya said...

mudah"an,,,, untung dlam k2 blah pihak,,,,

saya nyimak mb,,,,,
pemula,,,, heehe

Intan Sudibjo said...

seimbang lah antara untung dan ruginya mba :D

Anonymous said...

wah makasih mba' atas infonya baru tau keuntungan dan kerugian dari PPC itu sendiri

Anonymous said...

baca kerugian nya bikin khawatir, tapi pas baca keuntungan nya bikin ngiler dan memotivasi. ^^

Anonymous said...

Sebenarnya menguntungkan mbak kalau kita mematuhi aturan TOS dari PPCnya.Asal dengan rutin update dan sambil nunggu proses pasti hasilnya bagus.

Rz Bot said...

Dari sekian banyak yang sudah saya daftarkan untuk iklan PPC blum pernah poyout :D blum rezeki kali yah,,hehe salam dri Mawan

Stiker Jalingkut said...

jadi tkut klu mau pasng ni mbk.

Anonymous said...

soal ruginya menurut saya lebih pada performa blog yang lambat loading,dan ini sudah saya rasakan,sedangkan soal untungnya belum bisa saya jelaskan soalnya belum PO,hehehe

Staff Administrator said...

ada nilai tersendiri dalam menentukan dan memilih PPC di blog masing2...

entah itu kepuasaan karena berhasil di terima oleh penyedia iklan yang di idamkannya... atau memang nyambi ngais peruntungan lewat media ini.... :)

semuanya memang tergantung dari tiap pribadi dalm soal menilainya ya mbak :)
namun paling ndak..lewat tulisan ini..sy dapet kejelasan yang berguna buat ke depannya..
thx ya mbak Rin :)

Agung Kharisma said...

yang menjadi dambaan setiap blogger ialah mendapatkan payout bulanan dari blognya but perlu kerja keras dan persisten. hehe :)

Unknown said...

Berarti apabila kita memutuskan untuk siap memasang ppc pada blog kita,,,kita harus siapin segala resiko yang paling buruk kemungkinananya....saya pikir kalau udah di terima untuk sebuah iklan selain bangga kita tinggal ngejalani saja ternyata juga ada resikonya to..makasih tambahan ilmunya lagi mbak eka

Unknown said...

yang point satu itu bikin galau+sakit hati, udah mau PO malah di banned.. :D

Dika said...

detail banget penjelasannya mbak, ternyata klo pasang iklan PPC itu ada untung dan rugi nya yah -_- saya ada niat juga mau pasang iklan di blog saya, tapi sekarang masih dalam tahap ngecilin alexa rank dan ningkatin visitor, dan penjelasan yang mbak berikan ini mudah2an bisa saya jadikan referensi untuk ke depannya dalam memasang iklan PCC, thanks sharing nya mbak :)

Anonymous said...

Hmmm... blog saya belum bisa dikasih PPC. Soalnya nggak dibolehin sama wordpress... Kecuali kalau udah upgrade....

Aditya Nugroho said...

Belum ingin memonitize blog mbak, masih dalam membangun rumah :)

Unknown said...

saya kurang aktif di bisnis PPC tapi lumayan deh nambah pengetahuan :D

Wahyu Eka Prasetiyarini said...

Mas Marnes, iya mas memang kalau kita pasang iklan ppc di blog, itu harus tinggi trafiknya, sehingga perolehan klik dan pendapatan juga bisa tinggi :) Untuk itu, jika kita berpartisipasi pada bisnis ppc, kita harus sabar dan konsisten dalam mengelola blog :)

Mas Rahmat, yupz betul sekali itu mas, seratus untuk mas rahmat hehe :D

Mas Lutfi, kok cuma sedikit mas? kenapa nggak banyak aja? wkwkwk :D

Mbak Lina, thanks atas kunjungannya ya :)

Mas Nady, tepat sekali mas. Iklan banner PPC yang berukuran besar memang sangat mempengaruhi loading blog. Untuk itu, diharapkan kita bisa mempertimbangkan lagi apakah nyaman ataukah tidak dengan ukuran iklan sebesar itu. Kasihan pengunjung kalau loading blog berat :)

Mas Baskoro, sepertinya menarik nih tawarannya hehe :D Kira-kira bekerjasamanya seperti apa mas? :)

Maz Amiendz, seratus untuk maz amiendz hehe :D

Kang Zeer, terimakasih :)

Mas Indra, ternyata sulit juga ya mas untuk melakukan bisnis, pasti tak lepas dari yang namanya resiko hehe :D

Mas Ainul, tepat sekali mas. Jadi untuk ikut bisnis pasti ada untung nya dan pasti ada ruginya. Untuk itu diharapkan kita bisa meminimalisasi ada kerugian agar bisnis kita bisa untung terus hehe :D

Mas Manarul, semoga aja kliksaya nya bisa sukses ya mas. Keep spirit :)

Mas Senyum, nggak apa-apa mas, yang penting ngeblog jangan sampai berhenti di tengah jalan :)

Mas Hasby, terimakasih banyak mas hasby atas tambahannya. Ada benarnya juga ya kalau PPC scam juga bisa merugikan pihak publisher. Jadi kita harus hati-hati dalam menentukan PPC. Wah kalau blog saya kayaknya masih jauh dan masih belum percayada diri mas apabila ingin di monetasi dengan cara membuka lapak iklan, soalnya trafiknya masih rendah sih hehe :D

Wahyu Eka Prasetiyarini said...

Mas Aben, iya sepakat saya sama mas aben. Rejeki kalau sudah berpihak pada kita, pasti nggak akan lari keman-mana ya mas hehe ;)

Mbak Indri, harapannya mudah-mudahan bisa payout tiap bulan ya mbak hehe :)

Mas Wahid, wah menyedihkan sekali ya mas. Bisa dijadikan pelajaran yang berharga agar ke depan tidak di banned lagi :)

Mas Faisal, pemilik blog harus pintar ya mas, jadi nggak mudah ditipu. Sipp bagus ide nya :)

Mas Warim, tidak apa-apa mas. Mungkin lain kali bisa pasang :)

Mas Karis, silahkan mas disimak baik-baik ya :)

Kang Ucup, kalau saya netral kang. Tapi tergantung situasi dan kondisi juga sih hehehe :D

Mbak Maya, mudah-mudahan begitu ya mbak :)

Mas Intan, seimbang bahasa inggrisnya balance ya mas hehe :)

Mas Hidayat, you're welcome :)

Mas Fadly, sepertinya kalau khawatir sambil ngiler asyik juga ya master wkwkwk ^^

Mas Abed Saragih, iya betul itu mas. Saya sependapat sama mas abed. Jadi kalau kita mau bersungguh mengelola blog dan juga mau mematuhi syarat dan ketentuan dari pihak PPC, jadi kemungkinan besar kita juga akan untung ya mas. Sipp matep dech mas abed ^^

Mas Mawan, iya mungkin harus sabar mas. Soalnya bisnis PPC adalah bisnis jangka panjang :)

Mas Brebes, nggak perlu takut mas. Kalau takut nanti pegangan tiang ya hehe ^^

Bunda, betul sekali. Jadi alangkah baiknya kalau pasang iklan PPC di blog itu sewajarnya saja. Kalau terlalu banyak malah nanti blog nya mirip pasar bunda hehe soalnya rame banget :D

Mas Budi, seratus untuk mas budi. Kita kembalikan lagi pada diri kita masing-masing sebagai pengelola blog, karena bisa dipastikan tujuan ngeblog diantara kita tidak sama :)

Mas Agung, asyik juga ya mas kalau bisa dapat gajian tiap bulan dari blog yang kita kelola ya mas hehe :D

Jenk Indah, tepat sekali mbak. Namanya juga bisnis, jadi pasti ada resikonya. Untuk itu kita diharapkan bisa me-manage resiko tersebut sebaik mungkin :)

Mas Daniel, hehehe iya mas, kalau di banned memang bikin sakit hati pokoknya :)

Mas Dika, mending kita fokus dulu pada pengelolaan blog mas, termasuk merampingkan alexa dan juga meningkatkan trafik blog. Nanti kalau blog sudah ramai, baru kita monetasi. Itu saya rasa lebih ok :)

Mas Ditter, iya kalau blog wordpress memang tidak dibolehkan pasang iklan mas karena sudah ada Term Of Service (TOS) nya hehe :D

Mas Aditya, sipp lanjutkan :)
Mbak Elsa, nggak apa-apa mbak. Kan motivasi ngeblog diantara kita tidak sama :)

Mas Andes said...

saya kadang liat blog ada yang banyak banget embel2 iklannya berarti itu menguntungkan ya mbak. pasti bulanannya juga lancar.. hehe

Wahyu Eka Prasetiyarini said...

Iya mungkin sih, tapi nggak tahu juga hehehe :D Yang jelas, kalau blog banyak iklan, akan sangat mengganggu kenyamanan pengunjung :)

hayardin said...

saat pertama kali menyentuh dunia PPC, saya pasangi PPC dari adsensecamp di blog saya Mba, tapi lama kelamaan saya pindah ke kliksaya karena traffic sdh mulai lumayan. Alhamdulillah sudah 2 kali Payout dari Kliksaya tapi sekarang saya sudah tidak pasang iklan PPC di blog saya Mba karena konsen dulu urus website...jadi kalau berbicara manguntungkan atau tidak tergantung dari pribadi blogger masing masing...

Unknown said...

hehehe..maaf ya terkesan menggurui mbak.
Lho, trafik blog ini udah kencang banget lohh...

Mizz Aiza said...

memang banyak syarat yang harus dipatuhi untuk mendapat PPC dari company advertisor.. mungkin tidak boleh klik iklan sendiri dan tidak boleh memasang iklan dari pesaing (competitor)..

Unknown said...

Bagian yg merugikan itu jika di banned.. rasanya kesaalll.. sedikit marahh... tapi, untung saja saya blm pernah ngerasainnya kwkwkwk

Anonymous said...

yang bikin tergiur tuh melihat untungnya tiap bulat bisa PO. tapi kalai meliat resikonya, sudah mau PO malah kena banned. pusing dah kepala nih..hehe

semoga punya saya jangan sampai kena banned, soalnya mau PO besar-besaran..Amiin.

Toko Sepeda Majuroyal said...

Kalau saya sih nunggu yang mau ngiklan di blog saya aza dah... :D Hayo siapa yang mau ngiklan di blog saya :D Nego yuk... :D
Saya ikut prihatin buat teman2 yg sudah capek2 tapi kagak PO PO :D
Thanks ya Mba Ririn... tambah ilmu lagi nih tentang PPC

Unknown said...

Makasih mbak sudah memberi gambaran dari bisnis PPC ini, mengenai keuntungan dan kerugiannya pasang iklan PPC, tapi semuanya tergantung kita masing-masing mau pasang apa tidak, memang setiap orang punya tujuan yang berbeda dalam dunia blogging ini, sip mbak Ririn :)

Anonymous said...

Saya sependapat jika space iklan tinggi maka akan sangat menguntungkan jika di sewakan kepada advertiser. namun masalahnya bagaimana cara menggaet advertiser tersebut?
namun jika memakai PPC mislanya sekelas Adsense yang ada malah blog terlihat keren dan mengundah visitor untuk ngeklik, secara nilai klikl adsense kan juga tinggi daripada yang lainnya hahahahaha

Unknown said...

Sebagaimana diulas dalam artikel ini, ada plus dan minusnya bila memasang iklan PPC di blog. Semua kelebihan, kekurangan, keuntungan, dan kerugian harus dipertimbangkan secara matang oleh si pemilik blog atau situs. Membaca referensi, kisah kesuksesan blogger dalam PPC, dan mengetahui pandangan para webmaster menjadi modal utama sebelum memutuskan terjun ke bisnis ini. Terima kasih sharingnya yang komunikatif. Salam cemerlang!

Unknown said...

Klu belum sempat payout tp udah di banned..ntar jadinya ( mau cari sampingan tapi malah kena efek samping ) hehehe smile

Ən Yeni Mahnı Sözləri 2 said...

menarik dan masuk akal mbak, saya setuju kalau PPC itu untuk saat ini merugikan, trafik saya baru 500 visitor/hari... pengennya PPP aja,

Wahyu Eka Prasetiyarini said...

Mas Hayardin, wah pengalaman yang sangat menarik ya mas. Kalau sudah pernah payout, pasti rasanya seneng banget ya mas hehe :D Memang benar bahwa kalau kita berbicara tentang untung dan rugi bisnis PPC, kita serahkan sama individu masing-masing, karena setiap orang mempunyai perspektif yang tidak sama. Thanks ya sudah sharing pengalaman :)

Mas Hasby, wah trafik nya belum begitu netep kok mas. Alias masih naik turun hehehe :D

Mizz Aiza, iya betul itu mizz. Jadi apabila kita berbisnis pay per click (PPC), kita harus mematuhi tata tertib yang berlaku pada situs PPC tersebut :)

Mas Agri, wkwkwk kalau belum pernah ngerasainnya kok bisa bilang kesal? wkwkwk aneh dech :D

Mas Nakusan, semoga aja PPC mas nakusan bisa sukses ya :) Kan lumayan bisa beli pulsa modem dan sewa domain hehe :D

Mas Maju, wah pasti blog nya mas maju trafiknya sudah gedhe ya? secara getu lho, alexa rank nya sudah ramping banget hhmmmm :D Tumben mas maju ikut prihatin? wkwkwk :D

Mas Anthonie, iya kita kembalikan lagi pada pribadi masing-masing ya mas, karena tiap orang mempunyai tujuan ngeblog yang tidak sama :)

Mas Imers, memang benar mas bahwa untuk mendapatkan advertiser itu tidak mudah. Karena ada beberapa aspek yang harus kita perhatikan, misalnya konten blog, alexa dan pagerank, trafik blog, dan masih banyak lagi. Kalau PPC dari AdSense memang keren mas. Dan bayarannya juga tinggi. Jadi saya kira berpartisipasi pada program PPC adsense juga menguntungkan kok, soalnya para website besar seperti Kompas, Merdeka, Yahoo, dan lain-lain ikut PPC adSense :)

Pak Herdoni, iya betul itu pak. Jadi bisnis online PPC itu mempunyai kelebihan dan kelemahan. Ya, tinggal kita aja ingin pilih yang mana :)

Mas Virlyz, wah seratus untuk mas virlyz hehehe :D

Mas Sabda, iya kita kembalikan pada individu masing-masing mas :)

Reusam Endatu said...

Mbak ririn mana yang paling banyak
Keuntungan-nya apa kerugian-nya mbak
hehehe

Wahyu Eka Prasetiyarini said...

Kalau menurut saya pribadi sih, banyak untung nya. Dengan catatan kita bisa mematuhi Term Of Service (TOS) dari situs Pay Per Click (PPC). Selain itu juga trafik blog kita harus tinggi, sehingga perolehan pendapatan juga akan tinggi dari PPC :)

Nurul Imam said...

Klo adsense disini payout tiap bulan yah :D
Saya malah belum pernah payout PPCnya :(

Update Campuran said...

Terimakasih mbak Rin, sebenarnya saya masih penasaran sama GA sih, dulu sempet ngirim surat *cinta kepada GA sampai beberapa kali dan hasilnya saya ditolak :(
sampe sekarang saya masih belum mencoba lagi hehhe
yahh pake yang lokal2 aja dehhh,
tiada dollar, rupiahpun jadi (Aamiin)

Putra said...

Ada rencana daftar adsense si mbak. Masih baikin bahasa dulu. Tapi alexanya itu loh :'(

Asep Haryono said...

Saya sudah cukup kenyang makan garam eh salah maksudnya bermain PPC. kalau nda salah sih sekitar awal tahun 2006 gitu deh saya aktif main PPC lokal dan juga produk luar negeri. Dulu booming PPC seperti ini mulai dari semi Adsense yang dipasang scriptnya di blog sampai kerjaannya mengiklik iklan PPC untuk mengumpulkan dolar. Akhirnya saya memutuskan berhenti ikutan PPC karena tidak prospek aja bukan karena uang dollarnya sedikit. Karena besa kecilnya US DOLLAR itu relatif. Yang penting saya nya aja yang nda SREG sama program PPC ini

Kang Ucup said...

bisa pasang PPC di blog saja sudah untung, apalagi kalau PO tiap bulan, tambah untung lagi. nah...jadi yang rugi yang nggak ikutan PPC :)

Wahyu Eka Prasetiyarini said...

Mas Nurul, kebetulan belum pernah payout mas. Jadi harus sabar hehe :)

Mas Update, mungkin anda bisa coba daftar adsense melalui youtube mas. Sepertinya lebih mudah di approve malalui youtube dari pada melalui blog/web :)

Mas Wahyu, tetap semangat ya mas. Kalau anda bisa Bahasa Inggris, lebih baik membuat blog yang full english. Karena proses aprovalnya lebih mudah. Dan satu lagi, anda perlu menggunakan domain TLD untuk blog nya :)

Pak Asep, pengalaman yang sangat luar biasa pak asep ini. Jadi ingin berguru dech sama pak asep ^^

Kang Ucup, iya betul itu kang. Seratus untuk kang ucup hehe :)

Rizkyzone.com said...

kalau pasang iklan PPC saya malah tak pernah mikirin untung ruginya mb', PPC lokal yang saya pasang cuma pajangan saja mb' siapa tahu juga ada yang klik, soalnya saya kuga ngeklik kalau saya merasa ada artikel bagus, itung sebagai donasi, saya juga pernah dulu main adsense hampir mau PO malah di banned.

Wahyu Eka Prasetiyarini said...

Pengalaman yang bagus itu mas. Jadi kita hendaknya tidak melulu mikirin keuntungan dari PPC. Biarlah iklan mengalir dengan sendirinya di blog kita :)

Eko said...

Wah, ini malah ada layanan baru buat publisher mbak, sistemnya bukn ppc, kayak tempat majang info blog+harga2nya, di klanblog.com

Anonymous said...

terimakasih mbak master, penjelasan yang bermanfaat bagi saya, yang baru menjadi publiser PPC, meskipun masih sedikit bingung, sayah baru kemarin pasang PPC di blog sayah, gara - gara ada pengunjung blog sayah yang bilang " masa mang punya blog gak pakai iklan, pasang dong ah," ya sudah sayah pasang, dengan nebeng rekening istri sayah hehehe

Ya said...

sisit mau tanya, kalo udah daftar PPC, domain blog kita jadi apa? apa ttp .blogspot.com atau berubah? mohon jawabannya di tunggu ,send yaa ke blog saya:) makasih sebelum nya

Wahyu Eka Prasetiyarini said...

Eko, owh begitu ya mas, saya malah baru tahu ada situs seperti itu. Thanks ya atas tambahannya :)

Mang Yono, wah pengalaman yang sangat menarik itu master. Semoga sukses ya iklan PPC nya :)

Sima, alamat blog anda masih tetap blogspot dot com. Kalau anda sudah mendaftar menjadi publisher di situs Pay Per Click (PPC), anda hanya perlu memasang script iklan di blog anda :)

Anonymous said...

sangat menguntungkan jika isi iklan PPC berkaitan dengan pengunjung blog kita dan artikel kita sangat menarik untuk diklik juga ... salam kenal semua ya.. ^_^

Wahyu Eka Prasetiyarini said...

Wah terimakasih mas yamaha atas tambahannya ya. Sangat luar biasa :)

fiu s said...

follbackny yah gan di blog yang baru biar bisa rame kaya blognya agan heheh http://choppie88.blogspot.com

Wahyu Eka Prasetiyarini said...

Iya blog nya sudah saya follow kok. Thanks ya :)

Unknown said...

Klow gitu nggk dech rin..
Lagian blog ku juga blog mainan
Nggk banyak pengunjung lagiii..
Resikonya sebegitu!!!
Aku mau enjoy ajja tanpa pasang PPC!!
Dan fokkus jadi pembantu he he he

Wahyu Eka Prasetiyarini said...

Iya nggak apa-apa mbak. Soalnya kan setiap orang mempunyai tujuan dan motivasi yang berbeda dalam ngeblog. Lebih baik dinikmati saja yang sekarang ini ya mbak. Thanks ya mbak muya ^^

Arham Alpian said...

"iklan itu penghias tampilan halaman blog"... saya sebenarnya pesimis soal ini bahkan hampir tidak yakin dengan segala jenis iklan dan keuntungannya.... namun saya lebih senang menjadi publisher ppc GA karena iklannya variatif ngga perlu repot ini dan itu dijamin bisa mempercantik tampilan blog, disamping iklannya sangat ringan untuk di muat. ... " blog merupakan arsip pengetahuan yang lembarannya bisa dibuka kembali suatu waktu"....... enjoy! salam sukses.. selalu...

Bang day said...

Kalau saya belum beruntung main di PPC.

Vanny said...

Kami dari perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengiriman di Surabaya untuk tujuan Denpasar dan seluruh Indonesia via darat,laut dan udara

Kami melayani :

- Paket: jasa pengiriman barang via darat, laut maupun udara. Wilayah: Nasional (bisa kirim ke seluruh Indonesia).
- Pindahan rumah, kantor, pabrik, kos, toko, pabrik
- EMKL (Expedisi Muatan Kapal Laut): jasa pengiriman via container FCL maupun LCL,tujuan seluruh Indonesia.
- Trucking: jasa pengiriman menggunakan CDD, wing box, tronton, trailer, tujuan seluruh Indonesia.
- Export/ Import: tujuan manca negara (darat, laut dan udara)

Kepuasan Customer dan pengiriman barang aman adalah kebahagiaan kami.
No tipu - tipu.
Hubungi VANNY di 085100788027

udsfew said...

betpark
tipobet
betmatik
mobil ödeme bahis
poker siteleri
kralbet
slot siteleri
kibris bahis siteleri
bonus veren siteler
İİYQO

hatice said...

samsun
şişli
elazığ
kadıköy
ordu
BBCG

yasmin said...

https://saglamproxy.com
metin2 proxy
proxy satın al
knight online proxy
mobil proxy satın al
23XGJN

Post a Comment