Cara Membuat Template Sendiri
Cara Membuat Template Sendiri Dunia blogging memang penuh dengan kreativitas. Diharapkan kita bisa mendayagunakan segala kemampuan kita untuk membuat sesuatu yang kita belum bisa. Kita mungkin hingga kini masih menjadi konsumtif saja. Misalnya hanya sebagai pemasang widget atau template karya orang lain demi membuat performa blog pribadi kita menjadi lebih indah. Pertanyaannya, pernahkah kita membuat kode-kode HTML atau mungkin template? yang mana bisa bermanfaat untuk orang lain. Mungkin dari sekian banyak blogger di seluruh penjuru dunia hanya ada beberapa yang mengorbankan waktunya untuk membuat sesuatu yang baru.
Kita juga mungkin sering ganti-ganti template di blog kita dengan template yang sudah ada. Kadang template tersebut masih saja ada yang kurang dan tidak sesuai dengan selera kita. Kita mungkin tidak bisa merubahnya seperti yang kita inginkan karena memang hal itu sulit dilakukan. Oleh karena itu, dari pada kita hanya sebagai pengguna template saja, lebih baik membuat template sendiri saja.
Anda bisa membuat template blog keren sesuai dengan selera anda. Mungkin anda ingin yang ukuran templatenya lebar atau mungkin ingin warnanya terang atau yang lain. Anda bisa membuatnya sendiri karena diinternet ada sebuah situs yang menyediakan layanan tersebut dan itu 100% gratis. Adalah situs doTemplate yang menyediakan layanan tersebut.
Di situs tersebut sudah ada beberapa template yang sudah jadi. Anda hanya perlu meng-edit template tersebut sesaui dengan selera anda. Berikut lankah-langkah membuat template sendiri pada situs doTemplate.
Cara Membuat Template Sendiri Gratis 5 Menit
1. Silahkan kunjungi situs doTemplate di url http://www.dotemplate.com/. Maka akan muncul laman seperti dibawah ini.
2. Di laman tersebut ada beberapa template yang sudah siap untuk di-edit. Silahkan klik tulisan Browse All Templates untuk mencari template yang pas dengan selera anda.
3. Dalam tutorial ini saya akan memilih template yang headernya berwarna hijau. Silahkan template tersebut di klik.
4. Langkah selanjutnya silahkan klik tombol Customize and Download.
5. Pada tahap ini anda bisa meng-edit sesuai dengan keinginan anda baik itu ukuran, warna, tulisan, gambar, dan lain sebagainya. Untuk meng-edit, silahkan arahkan bagian mana yang akan diedit dan kemudian silahkan di klik.
6. Setelah template anda sudah selesai dibuat sesuai dengan selera anda, langkah berikutnya silahkan klik gambar download di bagian pojok kiri atas. Maka akan muncul pilihan apakah Blogger, WordPress, ataukah XHTML Template. Silahkan pilih Blogger apabila anda pengguna Blogger.
7. Langkah selanjutnya silahkan klik tulisan Download Your Template untuk mengunduh template buatan anda.
Selamat!!! anda sudah berhasil membuat sebuah template. Berikut adalah gambar template buatan saya. Silahkan download apabila anda suka dengan template buatan saya.
Demo - Download |
Untuk memasang template buatan anda tersebut di blog, silahkan pelajari selangkapnya tentang tata Cara Mengganti Template di Blogger.
Demikian informasi yang dapat saya sampaikan untuk anda tentang Cara Membuat Template Blog Sendiri. Semoga dapat bermanfaat.
15 komentar:
wah boleh juga nih sob. sepertinya bagus bagus juga template nya.. ini kira kira seo apa nggak ya template hasil buatannya.. ijin simpan dulu dech linknya sob.. terimakasih... salam manis juga buat adminnya hehehehhehe
Iya mas template nya lumayan bagus-bagus dari segi tampilannya. Kita bisa membuat template sesuai dengan keinginan kita. Saya kurang tahu pasti apakah template tersebut SEO Friendly atau tidak, karena saya belum mencoba memasang template tersebut di blog saya.
Silahkan mas jangan sunkan-sunkan untuk menyimpan link situs pembuatan template. Kita sama-sama berbagi pengetahuan. By the way terimakasih banyak ya atas kunjungannya :)
Salam manis juga :D
kalau otak-atik templet saya bukan ahlinya dan paling gak bisa...mending terima jadi aja.
mksh infonya mbak
memang membuat template sendiri lumayan susah mbak. Tapi ketika kita berhasil membuat-nya, pasti ada kepuasan tersendiri.
kalau template buatan orang lain sich bagus-bagus tapi kadang ada yang kurang sreg dengan hati kita hehehe :D
iya mbk lis sama-sama :)
menuju ke tkp biar bisa langsung praktek, Terimakasih atas sharingnya.
Pak Djangkaru Bumi, iya pak langsung praktek aja biar tidak penasaran cara membuatnya hehehe :)
Aduh ketemu lagi pada sesi "Cara membuat template sendiri" disini. heemm di coba lagi ah ,,
Hehehehe silahkan dicoba pak. Ini trik untuk membuat template sendiri. Anda bisa membuat template sesuai dengan selera anda. Thanks ya sudah singgah kemari :)
Tp koq mba blog yang saya buat yang mba pernah singgah di judul lovely pada ilang ya foto & kata-katanya, itu kenapa ya. mohon dong mba Ririn yang baik sarannya.. aku jadi ga jadi buat template, akhirnya aku hapus aja blog,nya.
Owh begitu ya Pak. Wah sangat sayang kalau blog yang sudah dibuat dengan susah payah, dihapus begitu saja pak.
Jujur saja, meskipun saya sudah pernah membuat template sendiri seperti tutorial diatas, tapi saya belum pernah mengaplikasikan template buatan saya tersebut untuk dipasang di blog saya pak. Jadi, saya tidak tahu betul kenapa posting artikel itu bisa hilang semua.
Saran saya, blog nya jangan di hapus dulu pak, tapi template nya dikembalikan lagi ke template semula. Dengan begitu, besar kemungkinan posting artikel bisa kembali lagi seperti semula pak. Thanks pak sudah singgah lagi :)
iya mba podo-podo ...
Terimakasih banyak Pak sudah mau berdiskusi di blog saya :)
iya mba ririn yang manis sama sama, terimakasih jg udah mau berbagi dengan kita kita ...
Iya Pak Deep sama-sama, mari kita belajar blogging bersama-sama. Saya juga masih pemula kok :)
kalau kita bisa membuat template sendiri rasanya mempunyai nilai tersendiri walau dibilang 'jelek' sama orang lain,
tapi setidaknya kita punya rasa kepuasan dari hasil sendiri ya mbak,
hehehe :-D
Post a Comment